Apa itu LG OLED evo? Teknologi Terbaru Self-Lit Pixels

Posted on

LG OLED evo

LG OLED evo Standar Baru Teknologi Layar Self-Lit Pixels – Saat , teknologi layar OLED telah memasuki pasar global. Kebanyakan panel layar telah menggunakan OLED, salah satunya pada layar Retina Display, produk dari Apple.

Lalu mengapa OLED sangat digemari?

Alasan yang palling mendasar adalah OLED tidak menggunakan cahaya backlight sebagai latar belakangnya untuk memunculkan kecerahan dan ketajaman warna. Namun, OLED menggunakan teknologi Self-Lit Pixel, artinya setiap piksel dapat menghasilkan kecerahan dan ketajaman warna.

Oleh karena teknologi Self-Lit Pixel , layar OLED dapat menghasilkan warna hitam yang sangat pekat, dan warna lain dengan keakuratan yang sangat tinggi.

Selain itu, karena tidak menggunakan backlight, maka panel layar akan berukuran ultra-tipis dengan kualitas gambar sempurna.

Karena ketajaman dan kecerahan warna yang sangat baik, layar sangat banyak digunakan oleh desainer, foto editor maupun video editor, agar dapat menghasilkan objek yang sangat menyerupaki aslinya.

LG OLED evo vs OLED

LG sebagai salah satu perusahaan yang memproduksi panel Layar OLED, telah memperkenalkan tipe baru dari OLED yaitu LG OLED evo.

Perbedaan yang paling mendasar dibandingkan dengan produk layar OLED LG sebelumnya adalah peningkatan kecerahan pada layar.

LG OLED evo Standar Baru Teknologi Layar Self-Lit Pixels
OLED evo vs OLED (gambar milik LG.com)

Panel baru dan teknologi yang ditingkatkan tersedia hanya pada produk G1 menghadirkan luminositas lebih baik untuk kecerahan lebih tinggi dan gambar yang tajam dengan kejernihan, detail, dan realisme yang luar biasa.”

Selain itu, untuk pemrosesan juga ditingkatkan dengan membenamkan prosesor Alpha 9 Gen 4 yang menggunakan teknologi AI (Artificial Intelligence) atau kecerdasan buatan, yang artinya akan ada perubahan dalam segi pemrosesan dibandingkan dengan produk sebelumnya.

OLED evo dikatakan meningkatkan kecerahan puncak sebesar 20% – peningkatan yang mencolok mengingat kecerahan layar OLED yang biasa, yang jauh tertinggal dari 1.000 nits yang digunakan untuk menguasai konten HDR (rentang dinamis tinggi).

α9 Intelligent Processor

Apa saja kelebihan dari Prosessor Alpha Gen 4 yang mengusung teknologi Kecerdasan buatan ? Berikut kami rangkum dari sumbernya halaman LG official.
  1. Quad Step Noise Reduction
    Setiap gambar akan di filter sebanyak 4 kali untuk mengurangi noise pada layar.
  2. Image Enhancement
    Dengan teknologi AI membuat objek pada dampak lebih jernih dan nyata.
  3. True Color Accuracy
    7.3 kali lebih akurat dibandingkan dengan OLED biasa
  4. High Frame Rate
    OLED evo dapat mencapai frame rate hingga 120fps
  5. Cinema HDR
    LG evo telah menggunakan HDR 10 dan HDR Dynamic Tone Mapping Pro (+ AI HDR Tone Mapping)

Produk LG yang menggunakan OLED EVO

Hingga saat dibuat, layar evo LG saat hanya tersedia dalam seri G1 LG. Adapun produk yang telah menggunakan layar evo adalah sebagai berikut:

  1. LG G1 55 (OLED55G1PTA)
  2. LG G1 65 (OLED65G1PTA)
  3. LG G1 77 (OLED77G1PUA)

Adapun untuk produk-produk kedepannya, kami belum mendapatkan kabar terbaru apakah teknologi evo LG akan digunakan pada produk selain seri G1.

Semoga bermanfaat.