Port Arduino tidak terdeteksi Windows dan Linux CH340

CH340 Mengapa Port Arduino Tidak Terbaca?

Cara mengatasi port arduino Tidak Terbaca dan Tidak Terdeteksi – Apakah anda baru memulai menggunakan Arduino Uno dan ketika hendak upload program, port arduino tidak terbaca? Kenapa port arduino uno tidak terdeteksi oleh Arduino IDE? 

Perlu di ketahui bahwa dipasaran terdapat jenis arduino yang di jual. Kebanyakan Arduino buatan china (Uno dan nano) menggunakan chip CH340 sebagai converter USB Bus Converter. Begitu juga dengan NodeMCU V3 misalnya, yang menggunakan chip ESP8266 sebagai mikrokontrollernya, beberapa model juga menggunakan USB Serial CH340.

Jika anda baru menggunakan Arduino Nano atau Arduino Uno yang menggunakan chip CH340, awal pemakaian biasanya tidak bekerja normal karena port tidak terdeteksi ketika Arduino Nano di hubungkan ke PC sehingga program yang kita buat menggunakan Arduino IDE tidak dapat terupload ke Arduino Nano. Seperti yang di tunjukkan pada gambar dibawah .

Port Arduino tidak terdeteksi CH340


Apa Penyebab Port Arduino Tidak Terdeteksi?

Penyebabnya adalah kita belum install driver CH340 sebagai Komunikasi USB to Serial. Untuk itu, Cara Mengatasi Port Arduino/NodeMCU Tidak Terbaca saya bagi kedalam dua bagian yaitu OS Windows dan Linux.


Jika anda pakai OS Windows

Untuk mengecek port ini, anda dapat melihat pada Device Manager, dimana Arduino membutuhkan sebuah driver USB2.0-Serial. Ini juga berlaku pada port NodeMCU ESP8266 V3 tidak terbaca, karena saat banyak yang menggunakan chip CH340 sebagai komunikasi USB to Serial.

Device ManagerCH340 IC
Port Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan LinuxPort Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan Linux


a. Download Driver untuk Windows

Anda dapat download dengan klik link dibawah.


b. Install Driver untuk Windows

Setelah download selesai, anda dapat melakukan install dengan cara berikut:

1. Buka folder CH341SER.Port Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan Linux
2. Klik pada file SETUP.EXE.Port Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan Linux
3. Klik INSTALLPort Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan Linux
4. Tunggu sejenak sampai keluar pop-up sukses.Port Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan Linux
5. Setelah selesai Install, silahkan anda menghubungkan Arduino Nano, Uno atau NodeMCU V3 ke Komputer / PC anda dan membuka Device Manager untuk melihat apakah Port telah aktif. Pada pada gambar disamping, terlihat Port telah aktif.Port Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan Linux
6. Lepas USB Arduino Nano, kemudian sambungkan kembali. Sampai di s anda telah dapat upload kode program anda ke Arduino Nano mengunakan Arduino IDE. 

CATATAN:

Jika cara diatas juga tidak berhasil, ulangi dari langkah ke-2 dan jalankan program SETUP.EXE run as Administrator. 

Jika masih belum berhasil, ulangi dari langkah ke-3 dan klik UNINSTALL, setelah itu klik INSTALL.


Jika anda pakai OS Linux (Debian, Ubuntu, Linux Mint)

Disini saya menggunakan linux mint. Kondisinya sama, pada Arduino IDE tidak tersedia port Arduino. Jika saya cek melalui terminal, bahwa Linux mendeteksi port ini, namun tidak muncul di Arduino IDE. Perhatikan gambar berikut:

Port Arduino tidak terdeteksi CH340

Walaupun beberapa distro linux bisa mendeteksinya secara otomatis dengan baik. namun bagi yang mendapatkan error ini maka dari itu anda bisa menginstall driver chip serial 2.0 ini.

Biasanya Port Arduino akan terdeteksi dengan nama /tty/USB* atau /tty/ACM*. Masalah ini terjadi karena driver CH340 tidak tersedia dengan baik di linux atau alamat antarmuka USB digunakan oleh perangkat lain, sehingga akan terputus secara otomatis.


a. Download Driver CH340 Linux

Silahkan anda downloa driver CH340 untuk linux yang anda gunakan dengan menggunakan tombol berikut ini:


atau



b. Install Driver CH340 Linux

Setelah download selesai, silahkan ekstrak file CH341SER-master.zip. Buka terminal dan arahkan ke folder master CH341SER.

Misal lokasi file hasil extract ada di folder “Downloads”, lalu masuk ke dalam folder tersebut menggunakan perintah:

cd Downloads/CH341SER-master

Jika kita cek didalam folder akan tampak seperti berikut.

neon@linux:~/Downloads/CH341SER-master$ ls -l
total 92
-rw-rw-r-- 1 neon neon 35395 Jul  2 00:08 ch34x.c
drwxrwxr-x 2 neon neon  4096 Jul  2 00:08 images
-rw-rw-r-- 1 neon neon 35149 Jul  2 00:08 LICENSE
-rw-rw-r-- 1 neon neon   332 Jul  2 00:08 Makefile
-rw-rw-r-- 1 neon neon  5866 Jul  2 00:08 README.md
-rw-rw-r-- 1 neon neon   531 Jul  2 00:08 readme.txt

Sekarang, kita gunakan perintah berikut untuk melakukan kompilasi:

make

Setelah itu akan ada file yang terbuat. lalu gunakan perintah berikut untuk membuat load file:

sudo make load

Jika telah selesai dan arduino masih terhubung ke komputer anda, sekarang Lepas Arduino dari komputer, lalu Reboot/restart linux anda.


c. Jika alamat bentrok dengan brltty

Kemungkinan ini ada karena alamat antarmuka digunakan oleh BRLTTY seperti Antarmuka yang diklaim oleh ch34x sementara ‘brltty’ menyetel konfigurasi #1.

Lalu apa itu BRLTTY? BRLTTY adalah proses latar belakang (daemon) yang menyediakan akses ke konsol Linux/Unix (saat dalam mode teks) untuk orang buta menggunakan tampilan braille. Secara khusus penggunaan aplikasi ini saya tidak tau bagaimana Wkwkwk.

Jika saya menjalankan perintah “sudo dmesg“, maka akan tampil sebagai berikut. Jika ini sama dengan yang anda alami, maka permasalahan kita adalah sama:

Port Arduino tidak terdeteksi CH340 di Windows dan Linux

Jika anda mendapatkan seperti diatas, ini terjadi karena alamat idVendor dan idProduk bentrok dengan alamat IC CH340 seperti pada tabel dibawah:

IDBRLTTYCH340
idVendor1a861a86
idProduct75237523

Cara Perbaikinya:

Mari kita edit file konfigurasi “brltty-device.rules” dari BRLTTY dimana tersimpan didalam folder “/usr/lib/udev/rules.d/”.

Setiap linux mungkin memiliki nama brltty.rules dengan nomor yang berbeda. Pada kali ini saya mendapatkan nama dnegan awalan 85 which is “85-brltty.rules”.

Sekarang, buka terminal dan gunakan perintah:

sudo gedit /usr/lib/udev/rules.d/85-brltty.rules 

Sekarang, cari alamat id 1A86:7523 seperti pada berikut:

# Device: 1A86:7523
# Baum [NLS eReader Zoomax (20 cells)]
ENV{PRODUCT}=="1a86/7523/*", ENV{BRLTTY_BRAILLE_DRIVER}="bm", GOTO="brltty_usb_run"

Lalu beri komentar (#) sebelum ENV{PRODUCT}==”1a86/7523/*”, ENV{BRLTTY_BRAILLE_DRIVER}=”bm”, GOTO=”brltty_usb_run” , sehingga akan tampak seperti berikut:

# Device: 1A86:7523
# Baum [NLS eReader Zoomax (20 cells)]
# ENV{PRODUCT}=="1a86/7523/*", ENV{BRLTTY_BRAILLE_DRIVER}="bm", GOTO="brltty_usb_run"

Simpan file tersebut. Selanjutnya mari kita lihat sistem brltty-udev.service apakah sedang berjalan atau tidak. Gunaka perintah berikut:

systemctl list-units | grep brltty

Lalu hentikan proses service tersebut dengan perintah:

systemctl mask brltty-udev.service
systemctl stop brltty-udev.service

Lepaskan Port.

Jika arduino masih terhubung ke komputer anda, sekarang lepaslah port arduino dari komputer, lalu Reboot/restart linux anda.

Sekian.

Apakah membantu anda dan memberikan solusi? Jika iya, mungkin anda bisa bagikan ke teman-teman lainnya, mungkin dari mereka sedang merasa kesulitan mengarap port Arduino pada Arduino IDE tidak terbaca.

Anda dapat membagikan artikel USB Serial CH340 Driver ini dengan menggunakan tombol share/berbagai yang ada dibawah postingan .

Pencarian yang serupa:

Similar Posts